Perbedaan Sangga Inti dan Dewan Ambalan Penegak

Berikut kita akan membicarakan tentang perbedaan Sangga Inti dan Dewan Ambalan Penegak. Dalam satuan penegak sebenarnya tidak ada Sangga Inti. Sangga yang merupakan satuan terkecil dalam satuan penegak telah ditentukan posturnya, yaitu sebagai wadah beberapa orang penegak (6 orang) untuk melakukan kegiatan bersama secara dinamis dalam satuan Ambalannya. Penyebutan sangga inti lahir dari kehendak satuan sendiri bukan ketentuan umum atau khusus di kepramukaan.

Dalam kepramukaan tingkat penegak justru yang familiar adalah Sangga Kerja. Sangga ini disebut sangga kerja sebab ia punya tugas tertentu, misal menangani suatu acara di Ambalan Penegak. Sementara Sangga Inti biasanya identik dengan maksud eksklusif semisal suatu ambalan ingin punya sangga yang punya skill atau kemampuan standar khusus, yah mirip-mirip kalau di TNI ada pasukan khusus semacam Kopassus, Paskhas atau Denjaka begitu. Padahal ini tak punya dasar yang jelas, meski demikian selama pembentukan Sangga Inti bertujuan baik, kenapa tidak asal jangan ada hal-hal yang justru mencederai pendidikan kepramukaan itu sendiri.

Lalu tentang Dewan Ambalan Penegak. Dewan ini adalah sekelompok penegak yang diberi tugas mengelola manajemen di suatu Ambalan dengan masa tugas tertentu. Dewan Ambalan punya aturan jelas, dan dalam setiap Ambalan harus punya dewan Ambalan yang diketuai oleh seorang Pradana. Dan tentu karena pramuka menggunakan sistem satuan terpisah, tidak boleh Dewan Ambalan dicampur, Misal Pradananya putra, kemudian kerani atau sekretarisnya putri, seperti organisasi Dewan Kelas atau OSIS.

Demikian penjelasan ringkas mengenai perbedaan Sangga inti dan Dewan Ambalam Penegak yang mungkin menjadi pertanyaan Kakak-Kakak semua. Semangat berlatih dan tetap jadi Pramuka selamanya.

© 2024 universalscout.com - WordPress Theme by WPEnjoy