Jangan ragu mengungkapkan hal positif

Banyak orang merasa takut, grogi ,minder,gk PD mengungkapkan sesuatu hal positif, sebenarnya semua orang boleh saja merasa begitu tetapi jika kita berani mengungkapkan sesuatu pasti kita akan merasa lega dan tidak ada beban lagi. Tetapi kita juga tidak dianjurkan untuk banyak bicara yang tidak bermanfaat atau tidak mendapatkan apa-apa, akan lebih baik kita untuk diam tetapi bukan berarti kita harus takut mengungkapkan sesuatu dan hanya diam saja. Kita juga harus bisa mengungkapkan sesuatu yang ingin kalian semua ungkapkan tetapi kalian ragu, karena takut tidak di anggap, Itu semua sebenarnya tidak benar. Karena apabila kita aktif mengungkapkan sesuatu kepada orang lain , pasti semua ungkapan kalian dapat di terima oleh orang lain,maka dari itu hilangkan rasa takut,grogi minder,gak PD pada diri kalian semua.apa boleh jadi ungkapan anda semua akan menjadi solusi untuk menyelesaikan sesuatu permasalahan.

Apabila kita mengungkapkan sesuatu ungkapkanlah hal-hal yang positif dan berguna dan bermanfaat bagi sesama . Karena mengungkapkan sesuatu yang positif mencerminkan kepribadian kita yang positif. Perlu kalian semua ketahui hal-hal positif,yaitu sesuatu yang baik dan tidak merugikan orang lain .
Contoh – contoh hal-hal positif :
1. Mengungkapkan usul yang logis dan kritis
2. Apabila mengungkapkan sesuatu sebaiknya di fikir dahulu dengan matang
3. Menghargai pendapat orang lain
4. Dan lain-lain

Perlu juga kalian ketahui ada pula hal-hal negatif. Hal –hal negatif yaitu seesuatu yang buruk dan merugikan diri sendiri dan orang lain Contoh-contoh hal-hal yang negatif :
1. Mengungkapkan usul yang asal-asalan
2. Memotong pembicaraan orang lain yang sedang mengungkapkan pendapat
3. Tidak menghargai pendapat orang lain
4. Dan lain-lain

Dari pembahasan di atas kita dapat mengambil pelajaran bahwa kita harus menghapus rasa grogi, minder, takut, dan gak PD pada diri kita semua. Dengan itu kita dapat mengungkapkan pendapat yang positif dan bertanggung jawab karena semua itu berasal dari diri kita sendiri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© 2024 universalscout.com - WordPress Theme by WPEnjoy