Dirgahayu ke 23 Pasukan Khas Pramuka

Pasukan Khas Pramuka adalah nama satuan pasukan penggalang kami yang berpangkalan di SMP Negeri 1 Prambon Nganjuk. Tepat hari ini, 3 Desember 2018 telah berusia 23 Tahun, tapak usia yang cukup matang bila itu adalah sosok pramuka di dunia nyata, dan pasti berada di masa Pandega.

Selama perjalanannya Pasukan Khas Pramuka yang lebih akrab di sebut Paskhaspram menorehkan banyak cerita. Tak usah dibahas prestasi nya apa, yang jelas mulai level lokal sampai internasional pasukan ini pernah terlibat. Kita bicara cerita ringan saja.

Berada dipasukan ini, kita akan merasakan berada dalam kereta luncur alias roller coaster. Tak seperti pangkalan pramuka pada umumnya yang ada, di pangkalan ini, khususnya satuan Paskhaspram, semua anggotanya pernah merasakan betapa dirinya betul-betul dilatih hidup dengan keras. Jangan dibayangkan keras disini adalah latihan fisik yang sangat melelahkan, atau sangat kejam. Maksud dari keras adalah latihan yang diberikan betul-betul membuat kemampuan bertahan kita dalam menghadapi masalah berada di titik nadir. Hal ini dikarenakan sistem dipasukan khas pramuka sangat fokus untuk mempersiapkan peserta didik hidup dengan Satya dan Dharma di tengah masyarakat.

Contoh paling konyol kerasnya pendidikan pasukan ini, tak jarang disuatu lomba regu kontingen paskhaspram menyiapkan tim, logistik bahkan sampai berangkat dan bertempur di medan lomba sendirian tanpa ikut campur pembina secara langsung. Kakak Pembina ‘melatih’ apa yang memang penting dan berjaga pada titik tertentu, hanya akan bergerak bila kami melambaikan tangan tanda tak mampu, hahaha… Dan yang berat lagi, jika kami diminta Kakak Pembina untuk mengalah pada lomba-lomba yang seharusnya kami menangkan, dengan memberi ruang regu lain untuk menang.

Kontan, awalnya kami berontak dan protes keras. Namun seiring waktu berjalan, kami sadar bahwa kami sedang dilatih secara nyata untuk hidup. Bagaimana seorang pramuka bisa ikhlas bila dia selalu merasa dan memiliki yang terbaik? Kami diajari untuk memberi apa yang kami cintai, meski dengan derai air mata.. kami ingat betapa Kakak pembina tertawa lucu saat kami kalah dan protes ke panitia lomba atau bersungut-sungut karena merasa dicurangi, sambil bilang “bagus deh, itulah yang kamu butuhkan. Pramuka bukan tentang lomba, ada yang lebih penting dalam hidup ini. Kalian telah belajar hal pahit yang akan kamu syukuri nanti saat mengerti”

Kerasnya latihan juga terjadi saat di base camp, dimana kami betul-betul diuji untuk menepati Satya Dharma. Jangan main-main di pasukan ini, sebab peraturan di jalankan 24 jam 7 hari penuh. Sederhananya, umpama kamu ketahuan naik motor meski dibonceng oleh ayah bunda kok tak pakai helm, besok di pangkalan dapat dipastikan hadiah sudah menanti, mulai dari hukuman ringan seperti olah raga, hafalan Al Qur’an sampai di non aktifkan dari satuan utamanya. Hingga tak jarang diakhir pendidikan, jumlah anggota di satuan utama Pasukan Khas Pramuka bisa dihitung dengan jari, namun begitu bisa dipastikan mereka adalah pramuka-pramuka penggalang yang tangguh luar dalam. Tak heran bila alumnusnya banyak berada di sekolah penting negeri ini seperti akademi-akademi di TNI, Universitas Favorite seperti UB, UGM, ITS, ITB sampai UI serta sekolah-sekolah kedinasan sampai ada yang mendapatkan beasiswa pendidikan di luar negeri dan kemudian bekerja di instansi-instansi yang selama ini banyak dicita-citakan generasi muda Indonesia.

Berjuta kisah dipasukan ini tak akan bisa diceritakan apalagi hanya oleh kami yang mengetahui segelintirnya saja. Dapur pendidikannya selama ini sangat ketat menjaga konsep pendidikan yang berakar pada nilai-nilai Satya dan Dharma secara penuh, apa yang terlihat tak seperti yang nampak, bukan sekedar menjadi pramuka ‘biasa’ kami dididik untuk membangun kehidupan di dunia nyata. Kami didik untuk berani bermimpi, berjuang dan menyelesaikannya.

Selamat ulang tahun Pasukan Khas Pramuka, Selamat Memberi Warna Terus untuk Indonesia dan Dunia.

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© 2024 universalscout.com - WordPress Theme by WPEnjoy